Dahlan: Perkuat Brand untuk Perkuat Aset
Ilustrasi. (Foto: Okezone)
JAKARTA - Beberapa BUMN saat ini sudah memiliki branding atau merek yang terbilang cukup kuat. Beberapa perusahaan tersebut, seperti PT Garuda Indonesia Airlines Tbk (GIAA) dan PT Telkomsel.
Menurut Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan, tidak hanya branding BUMN saja yang sudah terbilang cukup kuat. Branding dari pihak swasta juga sudah mengalami peningkatan yang bagus, seperti branding Indomie. Oleh karena itu, dia yakin industri di Indonesia sudah mulai bangkit.
"Branding lokal sudah cukup kuat. Garuda lumayan sudah kuat, Telkomsel brandingnya sudah cukup kuat. Kemudian swasta makanan, Indomie, Supermie, branding sudah sangat kuat, dan ini bangkitlah," kata Dahlan seusai acara Seminar 'How Much Your Brand Worth' di Hotel Pullman, Jakarta, Selasa (17/9/2013).
Dahlan menjelaskan, saat ini dirinya menyadari bahwa branding merupakan suatu value yang di akui sebagai aset terpenting dalam perusahaan. Berbeda pada saat dulu, jika menyebut value hanya ada laba dan rugi saja.
"Branding adalah suatu value. Kalau dulu value kan rugi laba saja. Branding nggak dimasukkan ke value. Sekarang branding sudah diakui sebagai suatu aset atau yang penting dalam perusahaan," tambahnya.
Akan tetapi, untuk meningkatkan branding dalam negeri lebih kuat lagi, Mantan Dirut PLN ini mengaku sebaiknya ditangani oleh swasta nasional. Sebab, ruang swasta sangat luas, tidak seperti ruang pemerintah yang terbatas. "Sebaiknya yang begini-begini swastalah jangan pemerintah. Pemerintah itu terbatas, BUMN lebih kecil, Swasta nasional bangkit," tukasnya. ()
sumber:
http://economy.okezone.com/read/2013/09/17/23/867167/dahlan-perkuat-brand-untuk-perkuat-aset
Tidak ada komentar:
Posting Komentar